KPU Talaud Laksanakan Coktas Serentak untuk Perkuat Akurasi Data Pemilih
Melonguane, kab-kepulauantalaud.kpu.go.id- KPU Kabupaten Kepulauan Talaud melaksanakan kegiatan Pencocokan dan Penelitian Terbatas (Coktas) secara serentak pada Kamis, 13 November 2025.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya memastikan kualitas, akurasi, dan kebersihan data pemilih dalam rangka memperkuat integritas penyelenggaraan pemilu.
Dalam pelaksanaannya, Bawaslu Kabupaten Kepulauan Talaud turut hadir dan melakukan pengawasan langsung di lapangan sebagai bentuk memastikan prosedur coktas berjalan sesuai ketentuan serta menjaga akuntabilitas proses pemutakhiran data pemilih.
Untuk memaksimalkan jangkauan, pelaksanaan coktas dibagi menjadi dua tim besar.
Tim pertama bertugas di wilayah:
Kecamatan Beo Selatan
Kecamatan Beo
Kecamatan Beo Utara
Kecamatan Essang Selatan
Kecamatan Essang
Kecamatan Gemeh
Tim kedua menyasar wilayah:
Kecamatan Melonguane
Kecamatan Melonguane Timur
Kecamatan Pulutan
Kecamatan Rainis
Kecamatan Tampan’amma
Adapun sasaran pendataan mencakup beberapa kategori data pemilih yang berpotensi bermasalah, seperti:
Pemilih terlapor meninggal namun masih hidup
Pemilih pindah ke luar negeri
Pemilih dengan data ganda
Pemilih berstatus nonaktif
Pemilih pensiunan yang memerlukan pemutakhiran
Pemilih pemula dengan data tidak valid
Kegiatan coktas serentak ini diharapkan dapat memperbaiki, membersihkan serta memperkuat basis data pemilih secara menyeluruh sehingga menghasilkan daftar pemilih yang akurat, mutakhir, dan dapat dipertanggungjawabkan.KPU Kabupaten Kepulauan Talaud menegaskan komitmennya untuk bekerja sama secara optimal dengan Bawaslu Kabupaten Kepulauan Talaud serta perangkat desa dan kecamatan demi terwujudnya pemilu yang berkualitas dan berintegritas.
#KPUTalaud
#KPUMelayani
#Coktas2025
#PemutakhiranDataPemilih
#DataPemilihAkurat
#PemiluBerintegritas
#CoktasSerentak
#MenujuPemiluBerkualitas